Sunday, August 25, 2013

Membaca Itu Penting!!!


Mengapa membaca penting??? Tentu saja penting!!! Jika tidak, pasti Anda tidak akan mengerti apa yang telah saya tulis diblog ini. Namun membaca bukan hanya sekedar membaca tulisan, membaca koran, membaca buku pelajaran, atau membaca buku-buku yang lain. Lingkungan, sikap, alam dan semua hal yang ada dimuka bumi ini pun bisa dibaca. Hanya terkadang tidak semua orang bisa membacanya, hanya orang-orang yang berfikirlah yang bisa membaca itu semua.

Tentu prosesnya sama saja seperti kita waktu dulu pertama kali belajar membaca, awalnya pasti kita merasa kesulitan untuk mengeja huruf, mengenali huruf dan sebagainya, tapi dikarenakan kita sering melatihnya dan terus menggunakannya maka sampai saat ini, itu semua terasa begitu mudah untuk dilakukan. Namun jika tidak dilatih dan tidak digunakan maka itu semua akan terasa sulit untuk dilakukan, apalagi jika kita tidak pernah mempelajarinya, seperti membaca sikap, membaca lingkungan, atau membaca tanda-tanda alam dan sebagainya. Itu semua sebenarnya menarik untuk dipelajari, karena peradaban yang kita rasakan sekarang, itu sebenarnya buah hasil dari hasil pemikiran dari masa lalu nenek moyang kita, dan yang mereka baca apa? bukan buku-buku dan browsing internet, mereka langsung membaca alam, meraka langsung mempelajarinya dan mengaplikasikannya.

Contohnya orang dulu gak mengenal ilmu kesehatan seperti saat ini, tapi orang-orang jaman dulu bisa mengobati teman-temannya yang sakit. Bahkan orang-orang jaman dulu itu lebih kreatif dan imajinatif dibandingkan dengan jaman sekarang yang serba instan, yang seharusnya lebih mudah dan lebih enak, tapi pada hakikatnya malah membunuh karakter seorang manusia generasi-generasi muda penerus bangsa.

Nabi pun ketika mendapatkan wahyu pertamanya beliau diperintahkan untuk membaca oleh malaikat Jibril, "Iqro..!!! Maa ana biqori, Iqro...!!! Maa ana biqori, Iqro...!!!"  Sampe tiga kali dan akhirnya Nabi pun membaca. Membaca disini bisa diartikan sangat luas, bukan hanya sekedar membaca tulisan dan buku saja.

Pada intinya saya ingin mengatakan bahwa membaca itu bukan hanya membaca buku dan koran, tapi kita dapat membaca lingkungan dan alam sekitar yang ada didekat kita, bisa jadi membaca situasi dan kondisi seperti ini akan lebih banyak manfaatnya dari pada hanya sekedar membaca tulisan. Membaca situasi dan kondisi ini akan lebih banyak faedahnya bagi kehidupan kita dimasa yang akan datang. Dipelajari karena semua itu pasti ada ilmunya. Sekian.

No comments:

Post a Comment