Sunday, March 30, 2014

Ahsan: Journey in Pondok! (Pengumuman Penting) #3


Ahsan: Journey in Pondok! (Pengumuman Penting)
 
Langit tampak biru cerah dengan gempulan awan berjalan pelan beriringan, aroma pantai serta angin berhembus ringan menerpa mukaku. Daun pohon kelapa yang berjejer rapih di pinggir pantai pun ikut menari-nari riang mengikuti arah angin berhembus. Nampak jelas karang-karang menonjolkan diri disana-sini, air laut sedang tidak pasang. Ini adalah saat yang tepat bagi kami untuk berburu ikan dan kepiting. Aku berburu kepiting dan ikan bersama kawan-ku Jefry dan Marsan.

Aku ingin bercerita sedikit tentang perkawananku dikampung. Jefry dan Marsan adalah kawanku di sekolah sekaligus di kampung dan mereka termasuk kedalam gengku. Geng Cangkek. Nama ini diambil dari nama kampung kami sebelum berubah menjadi Kampung Kadong-dong. Geng Cangkek terdiri dari anak-anak yang ada di kampung kami, mereka ada yang tidak sekolah atau berhenti dari sekolah dan ada juga yang umurnya lebih tua dariku, Jefry dan Marsan adalah kawanku yang seumuran sekaligus satu sekolah denganku. Tentu mereka berdualah yang paling dekat denganku. Kegiatan yang biasa kami lakukan sangat beragam, mulai dari main bola di lapangan hijau, lapangan kebanggaan kampung kami, hampir setiap sore lapangan ini dikunjungi oleh warga, kemudian kami juga selalu pergi ke Masjid setiap waktu sholat tiba untuk sholat berjama’ah (kalo lagi pada insaf, biasanya sih musiman Hehehe), selain itu kami juga sering berpetualang ke hutan alas untuk mencari burung emprit atau mencari buah huni dan jambu batu untuk kami makan bersama, ada lagi tempat yang paling kami suka yaitu adalah pantai.

Tuesday, March 25, 2014

Postingan kangen tulisan bebas!

Haaaaaaiiii... Apa kabar teman-teman readers! Kangen sekangen-kangennya, sudah lama sekali saya tidak mengoceh bermimpi dan melontarkan isi hati ditengah malam seperti ini. Entah dimulai sejak kapan? Dan apa penyebabnya? saya pun tidak tahu. Yang pasti saya hampir lupa menulis dengan gaya bebas, yang biasa saya lakukan sebelum-sebelumnya. Dengan munculnya CerBung: Ahsan Journey in Pondok di blog ini, saya jadi semakin hati-hati dalam menulis, saya jadi lebih sering takut salah menggunakan kata, saya jadi lebih sering bertanya-tanya "Bagaimana kalo tulisan yang saya buat buruk dan tidak menarik?" Kata batin saya. Rasa cemas seperti itu selalu menghampiri saya setiap saya ingin menulis. Berbeda dengan awal mula saya menulis disini, saya lebih senang mengumbar kata seenak dan sesuka hati saya, seenak tangan saya mengetik dan seirama ketukan nada baca yang saya lantunkan perlahan-lahan keluar dari mulut. Begitu.

Saturday, March 15, 2014

Jackie Chan: Action Movie is My Way

Siapa yang gak kenal sama Jackie Chan? Pasti temen-temen semua kenal kan sama aktor laga yang satu ini. Bukan cuma berbakat dalam berakiting tapi aksi lincah dan lucunya menjadikan namanya terbang mendunia. Dari kecil saya sudah suka karya-karya filmnya. Mulai dari Drunken Master, Police Story, sampai yang baru-baru ini muncul CZ12 dan Police Story 2013. Yang saya suka dari Jackie adalah dia mempunyai kemampuan multytalent, bukan hanya sekedar menjadi aktor utama di filmnya, tapi dia juga menjadi sutradara, koreografi, dan tim kreatif filmnya. Dan film yang dia buat selalu memilki ciri khas keunikan tertentu.

Dari kecil saya senang sekali dengan beladiri, terinspirasi dari film-film Jackie Chan saya sering mencoba latihan dan mencoba gerakan-gerakan yang atraktif sendirian di rumah. Waktu itu saya masih sekolah SD. Saya latihan lompatin meja, handstand dengan kaki menumpu ke dinding, lompat macan ngelewatin meja setrikaan, push up berpuluh-puluh kali, bahkan saya pernah sampe seratus kali, kuda-kuda, menendang-nendang dan menonjok-nonjok udara, dan masih banyak lagi aksi yang saya lakukan di rumah meniru gerakan aksi sang aktor Jackie Chan. Itu pun jika di rumah lagi gak ada orang. Hehehe.

Monday, March 3, 2014

Vlog: G. Romadhon di Benteng Kaibon

Hai temen-temen, kali ini saya akan posting vlog atau vidio blog pertama saya. Sebenarnya ini masih belum sempurna dan harus masih banyak perbaikan, dan take vidionya pun memang tanpa persiapan, cuma spontanitas keisengan aja. Jadinya hasilnya ya seperti ini. Hehehe

Nah kedepan nanti selain saya ingin aktif nulis di blog, saya juga berencana untuk aktif membuat vlog (vidio blog) yang akan saya sher di YouTube pastinya. Yang pasti isinya InsyaAllah tentang motivasi dan berbagi inspirasi atau shering-shering berbagi pengalaman.

Kalo di tahun 2013 saya sudah berhasil membuat blog ini, maka di tahun 2014 ini saya akan membuat vlog sebagai hadiah di akhir tahun. Semoga saya bisa konsisten menjalaninya. Terima Kasih. Let's Watch my Vidio! :D